Cara Melakukan Donor Darah
Ikuti langkah-langkah berikut untuk melakukan donor darah dengan aman dan nyaman:
- Daftar di Lokasi Donor
Datang ke Unit Donor Darah (UDD) atau lokasi kegiatan donor darah yang telah dijadwalkan.
- Isi Formulir Pendonor
Anda akan diminta mengisi data diri serta riwayat kesehatan.
- Screening / Pemeriksaan Kesehatan
Petugas akan memeriksa tekanan darah, kadar hemoglobin, berat badan, dan wawancara kesehatan.
- Proses Donor Darah
Proses donor berlangsung sekitar 10–15 menit, dengan pengambilan darah ±350 ml.
- Istirahat Setelah Donor
Setelah proses selesai, Anda akan diberikan makanan/minuman untuk pemulihan energi.
- Ambil Kartu Donor
Anda akan mendapatkan kartu donor darah yang berisi data lengkap hasil pemeriksaan.
Proses donor darah aman, steril, dan dilakukan oleh tenaga profesional.